Review

Tuesday, July 21, 2015

Sambal Oncom, cara menikmati Krupuk Melarat

Krupuk melarat, adalah camilan ringan, gurih, rada keras, khas Cirebon.
Krupuk bebas korestherol, karena di goreng dengan pasir.
Krupuk yang selalu menjadi oleh-oleh jajanan yang berwisata ke kota Cirebon dan sekitar. Harga seplastik krupuk mlarat cukup murah, Rp. 3000,-

Bagaimana menikmati krupuk ini?
Cocol atau banjur, krupuk dengan sambal oncom. Hmmmmm, nikmat sekali.

Yuk kita buat sambal oncom
Bahan
- 4 buah oncom merah, (kempul,bhs Crebon), di haluskan.
- Tumbuk halus, 4 siung bawang putih, 4 buah bawang merah, 10 cabe rawit (suka suka banyaknya).
- geprek lengkuas, serai dan salam.
- minyak goreng untuk menumis.
- garam dan menyedap rasa

Cara Membuat.
Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus, setelah harum masukkan oncom merah, lengkuas, serai dan salam.
Terakhir berilah air secukupnya, garam dan penyedap rasa
Biarkan, hingga matang.

Taraaa, sambal oncom siap di sajikan bersama krupuk mlarat.
Beginilah cara menikmati krupuk mlarat.
lezat, gurih..dan endesss banget.
Selamat mencoba


10 comments:

  1. Sepertinya enak sambel oncomnya

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Rasa kerupuk meralat, asin mbak. enak sekai dengan sambel oncom atau sambel asem

      Delete
  3. Kerupuk melarat ini emang enaknya kebangetan. Aku suka beli apalagi kalau habis jalan - jalan ke daerah jawa barat. Nyum Nyum!

    ReplyDelete
  4. lhoo kok aku baru tahu cara makannya spt itu *kudet*
    hmmm enak nih pastinya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo dimakan langsung, memang ena, tapiii...beginilah cara makan kerupuk melarat, dicocol sambal oncom, mbak

      Delete
  5. Boleh Pesen sambel oncom nya ??? udah lama ga makan sambel oncom yang kayak Bu Een bikin.........

    ReplyDelete